fadlyfauzie's Blog

Penemuan jalur alternatipp Yogya-Banjar

Posted on: Juni 24, 2010

kalo pengen keliatan jelas klik aja gambarnya

Penemuan jalur ini didasari oleh perjalanan pulang kampung dari yogya ke banjar(10/6). Waktu itu saya naik motor bareng teman kampusku heru. Waktu itu perjalanan terbilang lancar untuk menempuh sekitar >270km. Di tengah perjalanan heru temanku punya ide untuk mengambil jalur alternatif, dia mengajak berbelok ke kiri yang katanya lebih cepat dibanding jalur utama. kita keluar dari jalur utama sebelum memasuki gombong.

Tapi,bukan perjalanan cepat yang didapat ataupun jarak yang dekat. Kita malah mendapati jalan yang makin jauh dan menanjak mendaki pegunungan…setelah di rasa2 ko perasaan kita berada di daerah pantai, ternyata benar kita malah mendapati objek wisata pantai Ayah. Ternyata kita salah mengambil jalan, kita malah menjauh ke arah selatan. Karena udah terlanjur, ya sudah kita teruskan saja, kita terus melaju untuk masuk daerah Cilacap. Sempat diriku merasa putus asa, udah jauh mencari jalan utama kok ga ketemu2 perasaan kita sedang tersasar di daerah cilacap timur. Namun setelah menunggu dengan sabar akhirnya ketemu juga jalan raya tersebut, yaitu di daerah Jatilawang yang dekat persimpangan Wangon (barat ke Banjar-utara ke Purwokerto-timur ke Banyumas-selatan ke Cilacap). Lega deh perasaan, trus istirahat dlu deh capek soalnya habis naik bukit turun bukit. Dah itu perjalanan diteruskan sampai ke rumah masing2 dengan selamat_____     :):)

Setelah dianalisis, jarak yang saya tempuh malah menjadi >300km . Pantesan aja boros BBM. Ya udah deh kujadikan pengalaman sja, serasa jadi rider sejati pkonya he..he..||||Akhirnya bisa tau jalan di daerah pesisir-bisa tau pantai Ayah. Juga setelah dianalisis  (hehe). Jalan pintas yang diambil heru itu sebenarnya untuk tujuan arah timur atau ke yogyakarta bukan ke arah barat atau Jawa Barat.hahahaahaha.

Setelah itu 1 minggu lebih mungkin cukup liburan di Banjar dg keluarga. Dan saya harus kembali lagi ke Yogya dengan alasan ingin mengisi liburan dengan kursus. Dan yang beda sekarang perjalanan menuju ke Yogya hanya sendiri tanpa teman. Dan pada hari itu (20/6)menjadi pengalaman pertama perjalanan jauh dengan hanya sendirian.

Ini membuatku sedikit lebih bebas dan lebih santai di perjalanan. Dan membuatku semakin penasaran dengan jalur pintas /alternatip. Dan kebetulan Pamanku yang di Yogya juga pernah bercerita katanya ada jalan sepi yang cukup bagus ,bisa lebih cepat, dan tidak ramai. Kemudian selidik demi selidik aku menemukan penunjuk jalan alternatif , bagusnya sih setelah Gombong belok kanan nantinya akan ketemu kecamatan Petanahan, tapi aku masuknya di daerah kebumen aja. kalo udah ketemu tuh kecamatan Petanahan kita tinggal BABLAS ke arah timur tanpa ada belokan jalannya rada mulus kayak jalan tol (benaran), tapi yang membedakan lebar jalan hanya selebar jalan desa.

Suasana yang dirasa seperti di daerah Pantai (dodol ,namanya juga pesisir,hehe..), anginnya kenceng- kenceng…meskipun tarikan gas udah maksimum ,tetep aja top speed sekitar 80kmph padahal normalnya 90kmph…berarti ada kecepatan lawan dari berbagai arah…atau delta sebesar 10 kmph atau 2,8 m/s atau 5,44 knots (hahaha so’ ilmiah bgt). Melewati jalan ini kita berkesempatan untuk bisa menikmati Objek wisata Pantai Congot sama Pantai Glagah(wates).

Setelah sabar mengarungi pesisir, akhirnya ketemu kembali dengan jalan Raya, masuknya pas sekali dengan perbatasan Kab Kulon Progo dengan Kab Purworejo atau bisa juga Perbatasan Provinsi Yogyakarta dengan Jawa Tengah. Akhirnya tak sia2 eksperimenku mencari jalan pintas setelah dianalisis jarak dari rumah sampai ke kosku cuma sekitar 250 km saja lumayan lah….hahahahah :D:D:D

Tinggalkan komentar

arsipp

Juni 2010
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930  

Blog Stats

  • 452.578 hits

jadwal sholat untuk daerah kasihan-bantul-YKT

pengunjung

free counters

peta